Beauty Tips During Ramadhan
![]() |
Image from Google.com |
Hi Beauty Readers...!
Ga kerasa ya sudah memasuki bulan Ramadhan 2016. Untuk kamu yang menjalankan ibadah puasa, saya mau sedikit share mengenai tips kecantikan selama bulan ini. Puasa biasanya membuat badan kita sedikit lebih lesu. Terlebih pada minggu pertama bulan puasa masa dimana lebih berat karena badan kita dalam proses menyesuaikan.
Selama Puasa, tubuh akan mengalami kekurangan asupan air di siang hari. Apalagi untuk yang melakukan aktifitas diluar rumah maupun berkantor. Karena cuaca luar cukup terik maupun ac gedung kantor yang dingin. Ini juga mempengaruhi penampilan, kulit maupun bibir menjadi lebih kering, badan terasa lemas, sedikit terlihat lesu, dan gangguan penampilan lainnya. Nah karena itu saya mau berbagi tips cantik yang saya biasa lakukan selama bulan puasa ini!.
- MINUM AIR : Sebanyak mungkin yang bisa kamu lakukan. kalau aku minimal 8 gelas pada jam dimana tidak berpuasa. Hal ini penting loh, untuk menghindari dehidrasi di siang hari.
- TIDUR CUKUP : Walaupun kamu harus melakukan shalat tarawih di malam hari, namun kamu perlu menjaga tidur kamu, minimal 7- 8 jam dalam bulan puasa ini. Karena jika kekurangan tidur makan kulit wajah kurang prima maupun dapat menimbulkan kantung mata.
Tips Beauty :
- Hindari dahulu produk yang dapat membuat kering. Pada bulan puasa saya hanya memakai BHA toner 1 kali dalam 2 minggu. Setiap hari saya lebih memilih toner yang memberikan hydration pada kulit.
- Jangan lupa tetap menggunakan sunscreen jika berpergian diluar rumah.
- Jika dibutuhkan pakai moisturizer dengan kadar air lebih tinggi dan cepat terserap ke dalam kulit.
- Lip balm! Ya, ini sahabat terbaik selama bulan puasa. Karena kekeringan yang paling terlihat adalah pada bagian bibir.
- Simpan dahulu lipstick matte maupun liquid lipstick matte. Menggunakan produk lipstick yang memberikan efek matte akan memperlihatkan kekeringan pada bibir lebih dan juga membuat bibir lebih kering. Pilih lipstick yang lebih creamy untuk menunjang penampilanmu sehari-hari.
- Gunakan make up minimalis agar kulit bisa bernafas dan terjaga kesehatannya
Semoga ibadah puasa kita lancar sampai di hari kemenangan
Salam,
Adindha
0 comments:
Post a Comment